top of page

newsletters

September (1) 2024 
 

Begitu Dekat Namun Begitu Jauh!

“Bolehkah saya mendapat sebuah Alkitab?” Itu adaah pertanyaan yang senang hati kami jawab “Ya”, karena itu berarti seorang yang belum kenal Kristen tertarik untuk mempelajari siapa kita, dan siapa Yesus. Dan itu berarti mereka telah mengikuti program-program TV kami, baik melalui satelit maupun YouTube.

WhatsApp Image 2024-09-11 at 21.55.01_82dd6ff5.jpg

Pada pertengahan Agustus, kami terbang di atas daerah Cisolok, Jawa Barat. Tidak ada rekan Advent pun di daerah itu, dan hampir tidak ada orang Kristen meskipun jaraknya hanya 145 Km dari Jakarta, di mana terdapat 150.000 anggota gereja GMAHK yang aktif dan gereja ini sudah ada daerah selama lebih dari seratus tahun! Mungkin ada yang bertanya mengapa, dan satu-satunya penjelasan yang dapat kami berikan adalah karena jalan menuju ke sana cukup sempit, berbelok-belok dan lalu lintas yang padat. Kami terbang hanya 30 menit untuk sampai ke sana dan jika ditempuh dengan mobil akan memakan waktu enam jam. Kami melakukan beberapa kali terbang rendah untuk melihat kemungkinan mendarat di landasan udara tua yang telah ditinggalkan selama bertahun-tahun. Ternyata tidak mungkin, jadi kami hanya bisa berdoa di atas desa-desa pesisir. Orang-orang melambai-lambaikan tangan, sangat senang melihat sebuah pesawat terbang di atas mereka. Mereka mengira kami akan mendarat, tetapi ternyata tidak. 

WhatsApp Image 2024-09-11 at 22.04.36_0dbf45d1.jpg

“Tuhan kirimkanlah Roh Kudus-Mu ke tempat ini, dan bukalah hati mereka untuk melihat Yesus, Amin” itu adalah doa yang kami panjatkan sambil mengelilingi daerah itu. Keesokan harinya, seorang bernama Elfan mengirim pesan WA. Tuhan menjawab doa kami dan Elfan meminta sebuah Alkitab! Dia menonton televisi kami di satelit dan mulai tertarik dengan apa yang kami tayangkan. Kami sangat senang bisa mengenal Elfan dan penerbangan singkat itu adalah misi berhasil. Kami mengirim sebuah Alkitab dan melayangkan doa untuk penerimanya. Kami berharap agar suatu hari nanti Elfan datang kepada Kristus. 

WhatsApp Image 2024-09-11 at 22.03.55_3a163c67.jpg

Penerbangan misi kami adalah untuk menjangkau tempat-tempat seperti Pelabuhan Ratu, Pamengpeuk, Tanjung Lesung, dan Tambling di Sumatera, Pangandaran dan Tasikmalaya. Tempat-tempat ini tidak memiliki kehadiran orang Advent atau bahkan tidak sama sekali dan dikenal tidak menyukai orang Kristen. Semua tempat-tempat ini cukup sulit dijangkau dengan mobil, tetapi sangat mudah dengan pesawat. Kami berdoa agar Tuhan mengirimkan para pekerja untuk pelayanan seperti pangkas rambut, bengkel, atau bahkan klinik. Saat ini kami sedang melatih orang-orang untuk mencapai misi ini dan kami meminta Anda untuk berdoa bersama kami. Suatu hari nanti, semua daerah ini akan mengenal Yesus, dan itulah janji-Nya.

WhatsApp Image 2024-09-11 at 21.55.50_3d6a528b.jpg

Transfer bank ke rekening berikut:

Yayasan Misi Sukarela Indonesia

 

 

BNI (Bank Negara Indonesia)

Kode bank: 009

No. rekening: 0367196686

Swift Code: BNINIDJA

Terimakasih

Tuhan Memberkati

Bank BNI Logo (PNG-1080p) - FileVector69.png
Logo PayPal (PNG-2160p) - FileVector69.png
PayPal ButtonPayPal Button

LeaVe a comment

Komentar (1)

Tamu
21 Sep

Amin Puji Tuhan!

Suka
bottom of page